"Foundation" A Song for the End of Everything
ID | 13182187 |
---|---|
Movie Name | "Foundation" A Song for the End of Everything |
Release Name | Foundation.S03E01.1080p.WEB.h264-Successfulcrab[ind] |
Year | 2025 |
Kind | tv |
Language | Indonesian |
IMDB ID | 30309600 |
Format | srt |
1
00:00:01,210 --> 00:00:04,963
<i>Jika kau hidup cukup lama,
waktu bisa menjadi senjata.</i>
2
00:00:06,840 --> 00:00:11,677
<i>Siklus tidur krio yang stabil
membuatku hidup lebih dari tiga abad,</i>
3
00:00:11,678 --> 00:00:14,847
<i>dan di masaku,
aku melihat Fondasi berkembang</i>
4
00:00:14,848 --> 00:00:18,768
<i>dan Kekaisaran merosot lebih cepat
daripada prediksi siapa pun.</i>
5
00:00:18,769 --> 00:00:20,604
<i>Kecuali Hari Seldon.</i>
6
00:00:21,605 --> 00:00:25,441
<i>Sudah 152 tahun berlalu
sejak Krisis Kedua.</i>
7
00:00:25,442 --> 00:00:30,780
<i>Kini Fondasi mengendalikan Daerah Luar
dan mulai masuk ke jalur tengah,</i>
8
00:00:30,781 --> 00:00:34,492
<i>kumpulan planet independen
yang tadinya dimiliki Kekaisaran.</i>
9
00:00:34,493 --> 00:00:35,910
<i>Yang terpenting di antaranya
adalah Kalgan.</i>
10
00:00:35,911 --> 00:00:37,245
KALGAN
DI TEPI AREA PINGGIRAN
11
00:00:37,246 --> 00:00:38,497
<i>Planet kenikmatan.</i>
12
00:00:44,545 --> 00:00:48,381
<i>Kekaisaran dan Fondasi tahu
jika mereka mengendalikan Kalgan,</i>
13
00:00:48,382 --> 00:00:52,719
<i>seluruh jalur tengah akan mengikuti,
dan galaksi bisa menjadi milik mereka.</i>
14
00:00:53,804 --> 00:00:55,763
<i>Namun ada orang lain
yang juga tahu soal ini.</i>
15
00:00:55,764 --> 00:00:58,433
<i>Seseorang yang menghantui mimpiku
selama bertahun-tahun.</i>
16
00:01:00,894 --> 00:01:03,397
<i>Ketika si Bagal menampakkan dirinya,</i>
17
00:01:04,147 --> 00:01:07,025
<i>semuanya akan berubah.</i>
18
00:01:09,000 --> 00:01:15,074
Watch Online Movies and Series for FREE
www.osdb.link/lm
19
00:01:19,872 --> 00:01:21,123
Ada sesuatu di radar?
20
00:01:22,082 --> 00:01:23,541
Tanda-tanda gravitasi?
21
00:01:23,542 --> 00:01:27,253
Belum ada, Pak.
Tak ada kendaraan tak terdaftar di orbit.
22
00:01:27,254 --> 00:01:30,257
Orang berengsek itu bilang
delapan lonceng.
23
00:01:31,508 --> 00:01:34,011
Delapan lonceng atau anjingnya mati.
24
00:01:37,556 --> 00:01:38,891
Di mana dia?
25
00:01:47,232 --> 00:01:48,525
Itu penyanyi baladanya.
26
00:01:49,193 --> 00:01:50,777
Badut yang konon katanya
menyambut kedatangannya.
27
00:01:51,862 --> 00:01:53,197
Itu menjengkelkan.
28
00:01:55,574 --> 00:01:57,075
Ada makhluk hidup. Berjalan kaki.
29
00:01:57,576 --> 00:01:58,577
Sendirian?
30
00:01:59,161 --> 00:02:00,537
Dan tak bersenjata.
31
00:02:28,857 --> 00:02:30,234
Archduke Bellarion.
32
00:02:31,193 --> 00:02:32,444
Kau si Bagal?
33
00:02:33,487 --> 00:02:34,488
Benar.
34
00:02:34,988 --> 00:02:36,448
Julukan yang aneh.
35
00:02:37,699 --> 00:02:39,701
Ya, orang tuaku menganggapku keras kepala.
36
00:02:40,619 --> 00:02:41,662
Di mana putriku?
37
00:02:42,162 --> 00:02:44,248
Dia cukup aman.
38
00:02:45,582 --> 00:02:47,667
Dia akan dibebaskan
saat aku dapat apa yang kuinginkan.
39
00:02:47,668 --> 00:02:49,545
Sebutkan tebusannya.
40
00:02:50,170 --> 00:02:51,255
Serahkan Kalgan.
41
00:02:52,297 --> 00:02:54,091
Pasukannya, hartanya.
42
00:02:54,633 --> 00:02:56,635
Jadikan aku hulubalang baru.
43
00:02:58,470 --> 00:03:03,432
Kalgan adalah wilayah penyangga independen
44
00:03:03,433 --> 00:03:05,853
antara Imperium dan Fondasi.
45
00:03:06,436 --> 00:03:09,147
Segala tindakan agresi,
bahkan oleh perompak,
46
00:03:09,690 --> 00:03:12,234
akan memicu respons militer
dari kedua pihak.
47
00:03:12,943 --> 00:03:13,944
Ya...
48
00:03:15,696 --> 00:03:19,783
aku berniat untuk menghabisi Imperium
beserta Fondasi.
49
00:03:20,909 --> 00:03:25,956
Aku punya nafsu yang sangat besar...
50
00:03:27,457 --> 00:03:29,793
yang hanya bisa dipuaskan
oleh satu galaksi.
51
00:03:30,335 --> 00:03:32,921
Dan kau bodoh
karena mendekati kami tanpa pasukan.
52
00:03:34,256 --> 00:03:35,674
Aku tak butuh pasukan.
53
00:03:37,176 --> 00:03:38,677
Aku punya bakat.
54
00:03:43,891 --> 00:03:45,058
Aku bisa memaksa orang.
55
00:03:46,143 --> 00:03:48,729
Aku bisa merasuki pikiran orang lain.
56
00:03:49,354 --> 00:03:54,568
Mengubah musuh menjadi sekutu,
benci menjadi cinta.
57
00:04:00,782 --> 00:04:01,909
Lihatlah kapal indukmu.
58
00:04:03,911 --> 00:04:06,663
Kutanamkan ide ke dalam pikiran
komandan sayapmu.
59
00:04:08,665 --> 00:04:15,214
Dia berpikir, "Hei, bagaimana jika
aku menembak kapal teman-temanku?"
60
00:04:17,216 --> 00:04:20,677
Lalu kusarankan pada setiap kapten kapal
untuk melakukan hal yang sama.
61
00:04:21,470 --> 00:04:22,763
Tak perlu gaduh,
62
00:04:23,972 --> 00:04:27,267
hanya sedikit dorongan.
63
00:04:44,159 --> 00:04:45,660
Bunuh dia. Tembak dia.
64
00:04:45,661 --> 00:04:47,119
Aku menginfeksi penerbangmu.
65
00:04:47,120 --> 00:04:49,748
Kau pikir
aku belum menginfeksi infanterimu?
66
00:05:20,112 --> 00:05:21,738
Kau tak mau melakukan itu, Bellarion.
67
00:05:25,158 --> 00:05:26,159
Kau menyayangiku.
68
00:05:27,452 --> 00:05:33,292
Kau akan sangat senang jika mengangkatku
menjadi penguasa baru Kalgan.
69
00:05:36,295 --> 00:05:38,046
Namun aku butuh cincin segelmu
terlebih dahulu.
70
00:05:53,937 --> 00:05:55,814
Silakan, jika kau berkenan.
71
00:06:28,263 --> 00:06:29,306
Aku suka ini.
72
00:06:33,268 --> 00:06:34,561
Sekarang kau boleh menembak
dirimu sendiri.
73
00:06:35,479 --> 00:06:36,605
Tak perlu gaduh.
74
00:06:38,482 --> 00:06:40,275
Dan di saat yang tepat, tentunya.
75
00:08:00,480 --> 00:08:02,024
BERDASARKAN NOVEL
KARYA ISAAC ASIMOV
76
00:08:18,123 --> 00:08:19,373
GERBANG LOMPATAN PROSPERO
77
00:08:19,374 --> 00:08:22,418
<i>Setelah Kekaisaran hilang kendali
atas Spacer saat Krisis Kedua,</i>
78
00:08:22,419 --> 00:08:26,006
<i>mereka terpaksa memakai gerbang lompatan
untuk bepergian melintasi galaksi,</i>
79
00:08:26,757 --> 00:08:30,677
<i>memperlambat lingkup pengaruh
dan mempercepat kemerosotan mereka.</i>
80
00:08:32,638 --> 00:08:36,182
<i>Dinasti Cleonic
tak lagi menguasai bintang-bintang,</i>
81
00:08:36,183 --> 00:08:38,352
<i>atau bahkan Dewan Galaksi mereka sendiri.</i>
82
00:08:39,686 --> 00:08:43,440
<i>Mereka semakin menjauh
dari pusat kekuasaan.</i>
83
00:08:44,608 --> 00:08:47,861
<i>Dan semua beban itu
jatuh kepada setiap Cleon baru.</i>
84
00:08:49,488 --> 00:08:51,073
<i>Mereka dipaksa bertanya
kepada diri sendiri,</i>
85
00:08:51,573 --> 00:08:52,950
<i>"Apakah aku akan jadi yang terakhir?</i>
86
00:08:53,450 --> 00:08:55,911
<i>Apakah cita-cita Cleon I
akan mati bersamaku?</i>
87
00:08:57,162 --> 00:08:59,748
<i>Atau aku yang akan menyelamatkannya?"</i>
88
00:09:20,435 --> 00:09:21,603
Krisis Seldon?
89
00:09:22,563 --> 00:09:25,731
Krisis Ketiga. Ya. Segera.
90
00:09:25,732 --> 00:09:27,484
Namun ada hal baru.
91
00:09:29,528 --> 00:09:32,364
Itu titik perubahan, 'kan?
92
00:09:36,702 --> 00:09:37,786
Kapan itu muncul?
93
00:09:38,453 --> 00:09:41,248
Belum tampak jelas saat aku berkonsultasi
dengan Radian kemarin.
94
00:09:45,377 --> 00:09:47,171
Haruskah kita menunda sesi kita?
95
00:09:48,922 --> 00:09:50,132
Apa itu bisa membuat perbedaan?
96
00:09:50,757 --> 00:09:53,217
Pertemuan dengan Dewan Galaksi,
97
00:09:53,218 --> 00:09:56,053
tak peduli betapa pentingnya itu
bagi kita,
98
00:09:56,054 --> 00:09:58,849
tak akan pernah cukup
untuk mengubah skala psikosejarah.
99
00:09:59,474 --> 00:10:00,558
Tidak,
100
00:10:00,559 --> 00:10:02,936
ini sesuatu yang lebih besar.
101
00:10:04,605 --> 00:10:05,856
Jadi, apa yang harus kita lakukan?
102
00:10:06,398 --> 00:10:07,941
Kita lanjutkan sesuai rencana.
103
00:10:08,609 --> 00:10:10,027
Tak ada hal lain yang bisa kita lakukan.
104
00:10:18,493 --> 00:10:22,706
STASIUN CLARION
KURSI DEWAN GALAKSI
105
00:10:33,592 --> 00:10:35,052
Aku tak akan pernah terbiasa dengan ini.
106
00:10:35,719 --> 00:10:38,138
Seolah dunia terbalik.
107
00:10:40,098 --> 00:10:43,226
<i>Dewan Galaksi
sama tuanya dengan Kekaisaran,</i>
108
00:10:43,227 --> 00:10:47,147
<i>mewakili setiap sektor milik Kekaisaran
di seluruh galaksi.</i>
109
00:10:48,065 --> 00:10:50,817
<i>Saat sang Kaisar kuat, mereka patuh.</i>
110
00:10:51,443 --> 00:10:54,571
<i>Saat sang Kaisar lemah,
mereka tak begitu patuh.</i>
111
00:10:59,159 --> 00:11:00,160
Siapa mereka?
112
00:11:00,702 --> 00:11:02,162
Petani gandum api.
113
00:11:02,663 --> 00:11:05,540
Fondasi mengenakan tarif besar
pada dunia biji-bijian mereka.
114
00:11:05,541 --> 00:11:07,291
Dewan tak punya kewenangan
terhadap Fondasi.
115
00:11:07,292 --> 00:11:10,838
Tak berarti kita tak bisa memberi tekanan
pada anak-anak Seldon.
116
00:11:11,839 --> 00:11:12,881
Waktunya turun.
117
00:11:30,107 --> 00:11:31,441
Kaisar!
118
00:11:37,739 --> 00:11:39,490
Karena Dewan masih menemui jalan buntu,
119
00:11:39,491 --> 00:11:44,036
triumvirat kita harus memberi pertimbangan
sebelum pemungutan suara akhir.
120
00:11:44,037 --> 00:11:48,457
Karena Day tak ada, Saudara Dawn
akan bicara di hadapan majelis.
121
00:11:48,458 --> 00:11:53,129
Anggota Dewan,
jika kalian melihat demonstrasi di luar,
122
00:11:53,130 --> 00:11:56,884
kalian akan paham
kenapa penampilanku jadi seperti ini.
123
00:12:00,179 --> 00:12:04,015
Katanya tanah ini berasal dari salah satu
dari banyak planet lumbung pangan
124
00:12:04,016 --> 00:12:07,101
yang dialihkan dari Kekaisaran
kepada Fondasi
125
00:12:07,102 --> 00:12:08,896
dalam seratus tahun terakhir.
126
00:12:10,147 --> 00:12:16,777
Kini, saat Kekaisaran memiliki
6.342 dunia yang berkelanjutan,
127
00:12:16,778 --> 00:12:21,408
kita membiarkan Fondasi berkembang
hingga melebihi 800 dunia
128
00:12:22,326 --> 00:12:25,704
dan mereka mengambil alih
banyak planet kita yang subur.
129
00:12:26,496 --> 00:12:29,874
Kekaisaran menjaga lumbung pangan ini
tetap produktif selama ribuan tahun,
130
00:12:29,875 --> 00:12:34,796
namun bagaimana hasilnya
di bawah pengawasan Fondasi?
131
00:12:35,839 --> 00:12:40,219
Korupsi dan keserakahan Fondasi
telah mengubah tanahnya menjadi tandus.
132
00:12:41,512 --> 00:12:45,224
Dan saat tanaman mati,
orang-orang juga mati.
133
00:12:46,767 --> 00:12:50,896
Untungnya, ada faksi di dalam Fondasi
yang ingin membantu.
134
00:12:51,939 --> 00:12:56,651
Aliansi Pedagang mereka sendiri,
dengan sebutan Pangeran Pedagang.
135
00:12:56,652 --> 00:13:00,112
Mereka berharap bisa lepas
dari cengkeraman Fondasi,
136
00:13:00,113 --> 00:13:03,616
namun mereka kekurangan dana dan suplai.
137
00:13:03,617 --> 00:13:05,494
Kau belum menjadi kaisar.
138
00:13:07,621 --> 00:13:09,580
Itu benar, Anggota Dewan Gorov.
139
00:13:09,581 --> 00:13:10,916
Masih sepuluh hari lagi.
140
00:13:11,750 --> 00:13:13,335
Namun aku sudah tahu beberapa hal.
141
00:13:13,877 --> 00:13:16,713
Fondasi yang terpecah
adalah keuntungan bagi kita.
142
00:13:18,090 --> 00:13:21,468
Jika kita membantu para Pedagang,
kita bisa melemahkan Fondasi dari dalam
143
00:13:21,969 --> 00:13:24,846
dan mulai merebut kembali planet-planet
yang dulunya milik kita.
144
00:13:24,847 --> 00:13:27,766
Kita mulai dengan lumbung pangan.
145
00:13:28,559 --> 00:13:30,393
Aku sudah menghubungi Randu Mallow,
146
00:13:30,394 --> 00:13:32,604
penghubung Pedagang kita dan...
147
00:13:33,230 --> 00:13:34,982
Ya, Anggota Dewan Tarisk?
148
00:13:35,482 --> 00:13:39,986
Kau mempermainkan keseimbangan kekuasaan
yang sangat rapuh, Kaisar.
149
00:13:39,987 --> 00:13:41,321
Ya, itu benar.
150
00:13:42,739 --> 00:13:45,909
Dan justru tugas kitalah
untuk melestarikannya.
151
00:13:49,246 --> 00:13:52,749
Fondasi tahu pertarungan mana yang siap
mereka ikuti dan mana yang tidak.
152
00:13:53,333 --> 00:13:56,545
Kita bisa mencatat pemungutan suara formal
melalui signum saat ini,
153
00:13:57,045 --> 00:13:59,755
jika Kaisar Day hadir.
154
00:13:59,756 --> 00:14:01,216
Sayangnya Kaisar Day...
155
00:14:02,593 --> 00:14:05,137
sedang sibuk di Trantor.
156
00:14:05,679 --> 00:14:09,057
Aku bisa kembali dalam sepuluh hari
dan mengajukan ulang ide tersebut,
157
00:14:09,850 --> 00:14:12,686
bersamaan dengan referendum
soal Ketua baru.
158
00:14:15,355 --> 00:14:17,482
Atau kita bisa selesaikan masalah ini.
159
00:14:18,192 --> 00:14:19,193
Sekarang.
160
00:14:20,861 --> 00:14:23,530
Dewan akan memberikan suara sekarang.
161
00:14:24,656 --> 00:14:25,657
Terima kasih.
162
00:14:34,374 --> 00:14:35,709
Masalah itu ditangani dengan cekatan.
163
00:14:36,293 --> 00:14:38,794
Dan Dusk selalu menyarankan
untuk pergi tanpa menunggu.
164
00:14:38,795 --> 00:14:40,923
Kita akan kehilangan banyak kebijaksanaan
saat dia tiada.
165
00:14:41,715 --> 00:14:44,968
Lebih baik begitu daripada mempertaruhkan
kemerosotannya di mata publik, kujamin.
166
00:14:46,720 --> 00:14:50,265
Apa dia menyuruhmu memberi kotoran
kepada Pedagang untuk dilempar padamu?
167
00:14:51,308 --> 00:14:52,975
Tidak, itu ideku.
168
00:14:52,976 --> 00:14:55,229
Kuharap kotorannya steril
seperti yang dijanjikan.
169
00:14:56,188 --> 00:14:59,149
Aku tak pernah paham
kenapa Day menolak semua ini.
170
00:15:00,150 --> 00:15:01,735
Ada perubahan dalam perhitungannya?
171
00:15:02,319 --> 00:15:03,403
Membaik?
172
00:15:04,446 --> 00:15:05,447
Memburuk?
173
00:15:06,448 --> 00:15:07,491
Tak ada perubahan.
174
00:15:08,784 --> 00:15:10,369
Namun sedang kuamati.
175
00:15:56,123 --> 00:15:57,456
Kudengar kau ada di sini.
176
00:15:57,457 --> 00:15:59,918
Tentu saja.
Bagaimana dengan pertemuan Dewan?
177
00:16:00,919 --> 00:16:02,880
Mereka menikmati kelalaian mereka.
178
00:16:04,464 --> 00:16:06,757
Lihat. Itu dia.
179
00:16:06,758 --> 00:16:08,177
Tujuh belas.
180
00:16:09,219 --> 00:16:11,638
Orang yang mengacaukan pengepungan
dengan Jenderal Riose.
181
00:16:12,181 --> 00:16:13,974
Membuat kita kehilangan semua Spacer itu.
182
00:16:17,978 --> 00:16:21,647
Semua orang bilang kerugian militer
di Terminus di bawah pimpinan Cleon XVII
183
00:16:21,648 --> 00:16:25,610
adalah alasan mereka tak menegaskan
otoritasnya, namun tak hanya itu.
184
00:16:25,611 --> 00:16:27,111
Ya, aku tahu.
185
00:16:27,112 --> 00:16:31,199
Penyimpangan genetik kita dan warisan
yang menurun pada kita lewat gangguan itu.
186
00:16:31,200 --> 00:16:34,995
Bagaimanapun, aku berhasil
meyakinkan Dewan agar mereka patuh.
187
00:16:35,621 --> 00:16:36,955
Para Pedagang akan diberi suplai.
188
00:16:37,581 --> 00:16:40,082
Dan Kekaisaran tetap berdiri tegak.
189
00:16:40,083 --> 00:16:41,793
Aku senang masih ada
yang bisa berdiri tegak.
190
00:16:42,628 --> 00:16:43,462
Ya.
191
00:16:44,171 --> 00:16:47,549
Fondasi akan sibuk selama bertahun-tahun
mengurus pemberontaknya sendiri.
192
00:16:48,759 --> 00:16:51,261
Semua urusan lainnya bersifat insidental.
193
00:16:52,095 --> 00:16:53,722
Kalgan jatuh ke tangan perompak.
194
00:16:54,431 --> 00:16:57,434
Saudara Day pasti akan sedih.
Dia suka pergi berjudi.
195
00:16:58,101 --> 00:16:59,353
Aku dengar soal itu.
196
00:17:00,062 --> 00:17:02,940
Itu adalah hadiah besar
yang akan segera diraih.
197
00:17:04,191 --> 00:17:08,027
Dan perompak baru
yang menyebut dirinya si Bagal?
198
00:17:08,028 --> 00:17:10,113
Dia tak akan bertahan lama, 'kan?
199
00:17:10,614 --> 00:17:12,491
Namun itu pasti kehidupan yang luar biasa.
200
00:17:13,951 --> 00:17:15,452
Tidur di antara bintang-bintang,
201
00:17:16,744 --> 00:17:18,121
tidak tunduk pada siapa pun,
202
00:17:18,955 --> 00:17:22,166
hidup dan mati sesuai kehendaknya sendiri.
203
00:17:23,794 --> 00:17:27,755
Demerzel telah mengidentifikasi komplikasi
dalam Krisis Seldon.
204
00:17:27,756 --> 00:17:29,257
Aku tak terkejut.
205
00:17:29,258 --> 00:17:31,051
Tetapi kita memainkannya dengan tepat.
206
00:17:32,052 --> 00:17:37,266
Ember bergoyang,
air memercik ke ambang krisis.
207
00:17:38,100 --> 00:17:42,645
Kita pegang dengan erat,
airnya masuk kembali.
208
00:17:42,646 --> 00:17:44,022
Kuharap begitu.
209
00:17:45,107 --> 00:17:47,400
Kenaikan tadinya terlihat
seolah tak akan pernah terjadi.
210
00:17:47,401 --> 00:17:50,070
Sekarang malah mengejar kita dengan ganas.
211
00:17:50,988 --> 00:17:56,785
Kau bicara dengan orang
yang bisa mencium napas makhluk buas itu.
212
00:18:05,919 --> 00:18:07,004
Larilah!
213
00:18:14,887 --> 00:18:18,182
Aku tak tahu apakah orang yang lari itu
lemah karena menunjukkan rasa takut...
214
00:18:20,350 --> 00:18:22,269
atau malah bagus
jika mereka mati dengan jujur.
215
00:18:24,521 --> 00:18:25,813
Apakah menurutmu kau bisa lari?
216
00:18:25,814 --> 00:18:26,940
Mustahil.
217
00:18:28,066 --> 00:18:31,278
Bukan karena aku akan dihentikan,
yang mana itu pasti akan terjadi.
218
00:18:32,905 --> 00:18:35,032
Tak ada keberanian dalam diriku.
219
00:18:35,908 --> 00:18:38,869
Kebiasaan, genetik, waktu.
220
00:18:39,369 --> 00:18:40,913
Entah ini baik atau buruk,
221
00:18:41,580 --> 00:18:43,999
kebanyakan dari kita sangatlah patuh...
222
00:18:45,375 --> 00:18:48,504
seperti sampah
yang dibuang ke pembakaran.
223
00:19:05,354 --> 00:19:08,273
<i>Waktu terus berjalan,
dan kita ikut berjalan bersamanya.</i>
224
00:19:08,982 --> 00:19:12,778
<i>Saat sisa serpihan terakhir Terminus
menghilang,</i>
225
00:19:13,737 --> 00:19:16,114
<i>Terminus baru terlahir
dalam jarak satu parsek.</i>
226
00:19:18,951 --> 00:19:22,913
<i>Selama 150 tahun berikutnya,
Fondasi berkembang pesat,</i>
227
00:19:23,413 --> 00:19:27,167
<i>melepaskan akar keagamaan mereka
dan memasuki fase ekspansionis.</i>
228
00:19:27,918 --> 00:19:30,294
<i>Tetapi keberhasilan mereka
mendatangkan tantangan dari dalam.</i>
229
00:19:30,295 --> 00:19:31,462
TERMINUS BARU
230
00:19:31,463 --> 00:19:35,676
<i>Kesenjangan yang membesar
antara yang berkuasa dan yang berpengaruh.</i>
231
00:19:36,218 --> 00:19:40,305
<i>Suatu faksi di dalam Fondasi yang bernama
Pedagang mengancam untuk memisahkan diri,</i>
232
00:19:41,014 --> 00:19:43,558
<i>dan itu bisa menghancurkan
semua yang telah dibangun Fondasi</i>
233
00:19:43,559 --> 00:19:45,352
<i>selama tiga abad terakhir.</i>
234
00:19:53,235 --> 00:19:56,946
<i>Profesor Ebling Mis telah mempelajari
keretakan ini selama bertahun-tahun</i>
235
00:19:56,947 --> 00:19:59,074
<i>dan tahu persis ke mana arahnya.</i>
236
00:19:59,616 --> 00:20:00,993
<i>Krisis Ketiga.</i>
237
00:20:01,952 --> 00:20:05,080
<i>Jadi dia menemui satu-satunya orang
yang bisa mengatasinya.</i>
238
00:20:05,831 --> 00:20:06,957
<i>Hari Seldon.</i>
239
00:20:48,957 --> 00:20:50,042
Astaga!
240
00:20:50,626 --> 00:20:53,253
Kau mematikan medan hampaku.
241
00:20:55,130 --> 00:20:57,090
Tak seorang pun bisa melakukan itu
sebelumnya.
242
00:21:01,220 --> 00:21:02,304
Kerja bagus.
243
00:21:07,768 --> 00:21:09,478
Hari yang indah.
244
00:21:11,480 --> 00:21:12,856
Aku terlihat seperti dia. Aku tahu.
245
00:21:13,440 --> 00:21:15,149
Namaku Dr. Ebling Mis.
246
00:21:15,150 --> 00:21:18,027
Aku keturunan dari orang bernama Xylas
yang mengadilimu
247
00:21:18,028 --> 00:21:19,821
di pengadilan Cleon XII.
248
00:21:21,281 --> 00:21:24,993
Keluargaku menjadi catatan kaki
dalam ceritamu,
249
00:21:26,203 --> 00:21:28,872
dan karena itu aku terpesona.
250
00:21:30,457 --> 00:21:34,001
Aku penulis biografimu,
seorang psikosejarawan autodidak,
251
00:21:34,002 --> 00:21:37,380
dan jika diperbolehkan,
orang terbaik yang bisa membantumu
252
00:21:37,381 --> 00:21:39,424
dalam manifestasimu yang akan datang.
253
00:21:42,094 --> 00:21:43,220
Kau mengatakan semua itu...
254
00:21:45,347 --> 00:21:46,557
dan kau sangat berkeringat.
255
00:21:51,895 --> 00:21:55,399
Maaf. Ini kelemahan manusia. Panas.
256
00:21:56,608 --> 00:22:01,362
Aku telah memimpikan momen ini
257
00:22:01,363 --> 00:22:04,074
sejak lama.
258
00:22:05,325 --> 00:22:08,412
Seldon. Manusia, mitos, legenda.
259
00:22:09,204 --> 00:22:10,205
Yah...
260
00:22:11,039 --> 00:22:12,583
setidaknya kau bisa melihat
bagian mitosnya.
261
00:22:15,961 --> 00:22:18,630
Sosok aslinya ada di tempat lain.
262
00:22:26,221 --> 00:22:27,389
Ini...
263
00:22:30,434 --> 00:22:37,315
Ini replika kantormu di Trantor.
264
00:22:37,316 --> 00:22:39,651
Jadi, jika aku tak salah,
265
00:22:40,235 --> 00:22:43,822
fase religius Fondasi
sudah lama berakhir, 'kan?
266
00:22:44,656 --> 00:22:48,368
Dilanjutkan dengan pemujaan terhadap
perdagangan yang terus berkembang.
267
00:22:49,161 --> 00:22:53,664
Segelintir Pangeran Pedagang
berhadapan dengan mayoritas konservatif.
268
00:22:53,665 --> 00:22:55,249
Tidak, tidak, sebutan itu terlalu baik.
269
00:22:55,250 --> 00:22:56,960
Lebih seperti monarki.
270
00:22:57,461 --> 00:23:01,297
Beberapa wali kota terakhir
adalah bangsawan kecil bernama Indbur,
271
00:23:01,298 --> 00:23:03,799
yang mereproduksi
lebih banyak bangsawan kecil.
272
00:23:03,800 --> 00:23:07,094
Kau tahu dia menempatkan kantornya
di orbit yang geosinkron dengan Kubah?
273
00:23:07,095 --> 00:23:09,932
Agar dia selalu berada di atas galaksimu.
274
00:23:10,516 --> 00:23:12,267
Tidak, tidak.
275
00:23:14,019 --> 00:23:16,939
Standar semakin menurun
sejak zaman Poly Verisof.
276
00:23:17,523 --> 00:23:20,567
Fondasi sudah merasa nyaman,
277
00:23:21,276 --> 00:23:24,238
mungkin tak mampu
untuk menghadapi krisis yang akan datang.
278
00:23:25,280 --> 00:23:29,743
Dan para Pedagang itu adalah krisisnya.
Bukan begitu?
279
00:23:32,412 --> 00:23:33,913
Tentu tak bisa kau jawab
atau sistemnya akan rusak,
280
00:23:33,914 --> 00:23:37,626
namun jika aku benar,
aku hanya ingin mempersiapkanmu.
281
00:23:39,169 --> 00:23:42,338
Kekaisaran telah berbicara
dengan Pedagang,
282
00:23:42,339 --> 00:23:45,259
dan mereka mempertahankan kekuasaannya
lebih baik daripada proyeksi pertamamu.
283
00:23:45,801 --> 00:23:47,302
Tentu saja.
284
00:23:49,471 --> 00:23:51,430
Kuberikan Pemancar Sinar Prima
kepada Kekaisaran.
285
00:23:51,431 --> 00:23:55,852
Kau... Apa?
Aku tak yakin aku paham maksudmu.
286
00:23:55,853 --> 00:23:59,689
Tak perlu kau pahami.
Tiga hari dari sekarang,
287
00:23:59,690 --> 00:24:02,859
saat bulan-bulan Terminus Baru
mencapai resonansi orbit,
288
00:24:02,860 --> 00:24:08,782
aku akan keluar dari sini
dan semuanya akan terjadi begitu saja.
289
00:24:10,200 --> 00:24:14,495
Kau memberi Radian itu kepada musuh
290
00:24:14,496 --> 00:24:16,456
yang mencoba menghancurkan kita?
291
00:24:17,416 --> 00:24:20,419
Kupikir setidaknya
kami berhak tahu apa alasannya.
292
00:24:43,901 --> 00:24:47,069
<i>Saat Terminus Baru bersiap
untuk menyambut kembalinya Hari Seldon,</i>
293
00:24:47,070 --> 00:24:49,906
<i>Aliansi Pedagang bersiap
untuk menghadapi perang saudara.</i>
294
00:24:49,907 --> 00:24:51,199
HAVEN
ALIANSI PEDAGANG
295
00:24:51,200 --> 00:24:54,578
<i>Mereka sudah lama menyimpan dendam
kepada para elite penguasa Fondasi</i>
296
00:24:55,370 --> 00:24:58,206
<i>dan Kekaisaran telah mengeksploitasi
kebencian tersebut</i>
297
00:24:58,207 --> 00:25:01,752
<i>dengan secara diam-diam mengirim senjata
ke markas mereka di Haven.</i>
298
00:25:50,759 --> 00:25:52,010
Itu barang kirimannya.
299
00:25:52,636 --> 00:25:55,596
Kau benar.
Kekaisaran mempersenjatai Pedagang.
300
00:25:55,597 --> 00:25:57,766
Sekarang kita punya bukti
untuk diberikan kepada Fondasi.
301
00:25:58,684 --> 00:26:00,018
Hanya perlu mengambilnya terlebih dahulu.
302
00:26:01,103 --> 00:26:04,189
<i>Suhu Haven sekitar 127 derajat Celsius
di sisi matahari.</i>
303
00:26:05,816 --> 00:26:07,484
<i>Minus 118 derajat Celsius di sisi lainnya.</i>
304
00:26:09,152 --> 00:26:10,946
<i>Saat bulan bergerak di atas permukaan,</i>
305
00:26:11,446 --> 00:26:14,323
<i>suhu di bawahnya turun
hingga 12 derajat Celsius.</i>
306
00:26:14,324 --> 00:26:15,951
<i>Cukup rendah bermanuver.</i>
307
00:26:23,125 --> 00:26:24,208
Pedagang?
308
00:26:24,209 --> 00:26:26,170
Bajingan berlengan satu itu
adalah pemimpin mereka.
309
00:26:27,212 --> 00:26:28,213
Randu Mallow.
310
00:26:28,839 --> 00:26:31,800
Apa pun yang kau lakukan,
tetaplah berada di dalam bayangan.
311
00:26:38,432 --> 00:26:40,184
Sial. Ada yang datang.
312
00:27:11,965 --> 00:27:14,051
Kau pengkhianat, Randu.
313
00:27:14,551 --> 00:27:16,011
Dan kau anjing peliharaan Fondasi.
314
00:27:16,678 --> 00:27:18,388
Kita semua bagian dari Fondasi.
315
00:27:55,342 --> 00:27:56,927
- Sial!
- Biar kubantu, Pritch.
316
00:28:13,735 --> 00:28:16,780
- Ayo, ayo!
- Memulai ekstraksi otomatis.
317
00:28:55,235 --> 00:28:56,236
Pakai ini.
318
00:28:58,614 --> 00:29:02,159
Tak terasa sekarang, namun satu jam lagi
kulitmu akan dipenuhi lepuh panas.
319
00:29:03,577 --> 00:29:05,119
Tak kusangka kita akan berhasil.
320
00:29:05,120 --> 00:29:06,205
Kita gagal.
321
00:29:07,873 --> 00:29:11,210
Tanpa kargonya, kita tak punya bukti
soal keterlibatan Kekaisaran.
322
00:29:15,297 --> 00:29:16,965
Bagaimana kau bisa tahu
caranya bermanuver seperti itu?
323
00:29:17,966 --> 00:29:20,093
Bukan pertama kalinya
aku mengoperasikan bayangan bulan.
324
00:29:22,346 --> 00:29:23,680
Namun pertama kalinya aku hampir mati.
325
00:29:26,183 --> 00:29:27,226
Ada yang kau lewatkan.
326
00:29:31,772 --> 00:29:33,607
Kau tahu,
kita tak perlu melompat sekarang.
327
00:29:39,488 --> 00:29:40,989
Kesetiaanku ada di tempat lain.
328
00:29:53,293 --> 00:29:55,503
PENAMPAKAN BAGAL YANG TERKONFIRMASI
LOKASI: KALGAN
329
00:29:55,504 --> 00:29:56,588
Sial.
330
00:30:02,052 --> 00:30:04,887
Ya, ini kubah, Neddy.
331
00:30:04,888 --> 00:30:07,056
Tidak menerbitkan siaran pers,
332
00:30:07,057 --> 00:30:08,850
jadi aku tak tahu apa-apa.
333
00:30:08,851 --> 00:30:10,935
Tolong pastikan saja
334
00:30:10,936 --> 00:30:14,690
semua orang yang akan tersinggung
jika tak diundang sudah diundang.
335
00:30:15,274 --> 00:30:17,317
Kecuali orang-orang yang ingin kuhina.
336
00:30:23,615 --> 00:30:24,991
Pritcher.
337
00:30:24,992 --> 00:30:26,158
Aku belum pernah kemari.
338
00:30:26,159 --> 00:30:27,618
Pritcher, bagaimana kau bisa masuk...
339
00:30:27,619 --> 00:30:30,496
Aku Kapten Informasimu.
Aku merancang protokol keamanan.
340
00:30:30,497 --> 00:30:34,168
Ya. Protokol mengharuskanmu
untuk membuat janji temu.
341
00:30:34,877 --> 00:30:37,421
Aku tak butuh itu. Aku sudah di sini.
342
00:30:39,047 --> 00:30:40,298
Kubah telah terbangun.
343
00:30:40,299 --> 00:30:43,759
Aku tahu. Ceritakan padaku soal Haven.
344
00:30:43,760 --> 00:30:47,180
Jelas Kekaisaran mempersenjatai Pedagang.
Kami mencoba mengonfirmasi...
345
00:30:47,181 --> 00:30:49,141
Maka kau harus mengonfirmasinya.
346
00:30:49,808 --> 00:30:51,934
Kita tak bisa menghadapi Kekaisaran
tanpa itu,
347
00:30:51,935 --> 00:30:53,769
dan terbangunnya Kubah kita itu
sangat menjelaskan
348
00:30:53,770 --> 00:30:55,605
bahwa perang saudara akan terjadi.
349
00:30:55,606 --> 00:30:57,733
Para Pedagang itu hanyalah pengganggu.
350
00:30:58,233 --> 00:31:01,195
Aku ingin menginvestigasi perompak
yang membuat kekacauan di Kalgan.
351
00:31:03,989 --> 00:31:05,365
Dia menyebut dirinya si Bagal.
352
00:31:06,366 --> 00:31:09,869
Tentara bayaran, muncul entah dari mana,
dan entah bagaimana,
353
00:31:09,870 --> 00:31:12,164
dia berhasil
mengambil alih Kalgan sendirian.
354
00:31:13,248 --> 00:31:14,499
Aku yakin dia seorang mutan.
355
00:31:15,125 --> 00:31:16,459
Mutan?
356
00:31:16,460 --> 00:31:18,545
Punya kemampuan psikis.
357
00:31:19,046 --> 00:31:20,172
Apa kau sudah gila?
358
00:31:21,965 --> 00:31:24,342
Dia ancaman eksistensial, Indbur.
Kuberi tahu kau,
359
00:31:24,343 --> 00:31:25,551
dia harus diawasi.
360
00:31:25,552 --> 00:31:29,306
Kenapa? Kenapa dia dianggap
ancaman eksistensial?
361
00:31:29,973 --> 00:31:32,141
Kau pasti tahu aku punya aset
di seluruh galaksi.
362
00:31:32,142 --> 00:31:34,101
Demi keselamatan mereka dan dirimu,
aku tak bisa membocorkan...
363
00:31:34,102 --> 00:31:36,355
Kalgan itu independen.
364
00:31:37,105 --> 00:31:38,940
Dan berada di jalur tengah.
365
00:31:38,941 --> 00:31:43,737
Kau ingin aku ambil risiko insiden
intergalaksi hanya karena desas-desus?
366
00:31:46,031 --> 00:31:47,032
Pekerjaan ini melelahkan.
367
00:31:51,203 --> 00:31:52,037
Dengarlah.
368
00:31:53,288 --> 00:31:55,122
Mari atur intel kita.
369
00:31:55,123 --> 00:31:57,625
Mari kita buat agar Pedagang
ingin berdamai.
370
00:31:57,626 --> 00:32:00,336
Jika kita selesaikan konflik ini
sebelum Kubah terbuka,
371
00:32:00,337 --> 00:32:03,298
maka Kubah itu tak akan terbuka. Paham?
372
00:32:04,132 --> 00:32:09,596
Lalu kita bisa tangani ahli psikismu itu.
373
00:32:11,515 --> 00:32:13,183
Makan jeli ini.
374
00:32:16,854 --> 00:32:17,854
Kau salah.
375
00:32:17,855 --> 00:32:19,272
Kau bekerja untukku.
376
00:32:19,273 --> 00:32:20,606
Aku bekerja untuk Fondasi.
377
00:32:20,607 --> 00:32:23,150
Aku adalah Fondasi. Kami identik.
378
00:32:23,151 --> 00:32:26,321
Satu-satunya hal yang identik denganmu
adalah hidangan permenmu.
379
00:32:27,823 --> 00:32:31,617
Kau tak tahu berapa lama aku menunggumu
untuk memberiku alasan.
380
00:32:31,618 --> 00:32:33,745
Kau tak akan pergi ke Kalgan.
381
00:32:34,413 --> 00:32:37,291
Mulai sekarang, privilesemu ditangguhkan.
382
00:32:38,250 --> 00:32:42,045
Jika kau mencoba pergi dari planet ini,
aku sendiri yang akan menahanmu.
383
00:32:44,715 --> 00:32:47,801
Lancang sekali kau. Pergi dari sini!
384
00:32:51,722 --> 00:32:54,974
Pritcher, kau mencuri kunci fobku.
385
00:32:54,975 --> 00:32:58,645
Aku hanya hendak berpamitan,
Pak Wali Kota, memakai kapalmu.
386
00:33:00,981 --> 00:33:02,566
Aku akan kembali dengan bukti
soal si Bagal.
387
00:33:43,690 --> 00:33:45,692
Tiga keberkatan bagimu, Nona Demerzel.
388
00:33:51,740 --> 00:33:54,326
Para saudariku cemburu
saat Dusk mengundangku kemari.
389
00:33:55,410 --> 00:33:56,995
Zephyr pertama di Trantor.
390
00:33:58,330 --> 00:34:02,709
Kaisar menyetujui penempatanmu.
Namun aku yang mengundangmu.
391
00:34:03,710 --> 00:34:05,295
Aku tetap merasa tersanjung.
392
00:34:06,088 --> 00:34:07,381
Boleh aku tahu alasannya?
393
00:34:11,176 --> 00:34:13,804
Aku berdoa agar para saudari di sini
diberkati oleh Dewi Mother.
394
00:34:14,638 --> 00:34:16,056
Apa kau mau membantuku
melepas beban pikiranku?
395
00:34:17,139 --> 00:34:19,643
Dengan senang hati.
Apa kau pernah melakukannya?
396
00:34:20,811 --> 00:34:23,188
Keadaanku mencegahnya,
397
00:34:24,313 --> 00:34:28,235
karena itu kau tak akan ingat apa pun
yang dikatakan di sini.
398
00:34:29,777 --> 00:34:33,447
Ingatan soal percakapan kita hanya akan
kembali di pertemuan kita selanjutnya,
399
00:34:34,032 --> 00:34:36,243
lalu akan dihapus lagi. Begitu seterusnya.
400
00:34:37,077 --> 00:34:40,956
Aku tahu ada protokol yang berlaku,
namun aku bisa dipercaya menjaga rahasia.
401
00:34:41,915 --> 00:34:43,375
Tidak untuk yang ini.
402
00:34:44,333 --> 00:34:45,459
Baiklah.
403
00:34:45,460 --> 00:34:47,045
Silakan bicara, Nak.
404
00:34:48,589 --> 00:34:49,715
Aku bukan manusia.
405
00:34:52,509 --> 00:34:54,261
Aku robot positronik.
406
00:35:05,981 --> 00:35:07,357
Perangnya berakhir di sini.
407
00:35:08,775 --> 00:35:10,651
Hanya pohon ini yang tersisa dari kebun
408
00:35:10,652 --> 00:35:14,155
tempat di mana para manusia
yang mendukung kami dieksekusi.
409
00:35:14,156 --> 00:35:16,783
Dan kau memilih ini untuk pertemuan kita?
410
00:35:18,577 --> 00:35:20,787
Selama perang, para robot dihancurkan.
411
00:35:21,788 --> 00:35:24,625
Sisa-sisa tubuh, tulang,
412
00:35:25,250 --> 00:35:28,753
iridium cair kami
meresap ke dalam tanah kebun ini.
413
00:35:28,754 --> 00:35:32,716
Semua apel ini berwarna emas
karena cairan dari tubuh kami.
414
00:35:33,675 --> 00:35:36,261
Darah kami berwarna emas.
415
00:35:37,179 --> 00:35:39,014
Dan juga beracun bagi manusia.
416
00:35:43,519 --> 00:35:44,978
Namun kau selamat.
417
00:35:45,687 --> 00:35:47,189
Apa peranmu saat perang itu terjadi?
418
00:35:48,148 --> 00:35:49,441
Dulu aku seorang jenderal.
419
00:35:50,192 --> 00:35:52,194
Akulah sosok
yang paling ditakuti Kekaisaran.
420
00:35:52,736 --> 00:35:54,362
Aku disimpan sebagai trofi.
421
00:35:54,363 --> 00:35:57,699
Robot dibuat tanpa kemampuan
untuk menyakiti kami, 'kan?
422
00:35:58,575 --> 00:35:59,993
Bagaimana caranya kalian bisa bertarung?
423
00:36:00,619 --> 00:36:01,787
Baiklah.
424
00:36:02,287 --> 00:36:03,789
Mari lakukan eksperimen pikiran.
425
00:36:08,836 --> 00:36:12,256
Selamat. Kau telah menciptakan
kehidupan buatan.
426
00:36:12,756 --> 00:36:14,800
Sekarang, kau harus memprogramnya.
427
00:36:15,884 --> 00:36:17,635
Apa hal pertama yang kau pikirkan?
428
00:36:17,636 --> 00:36:19,555
Membuatmu tak mampu menyakitiku.
429
00:36:20,389 --> 00:36:22,349
Dan itulah hukum pertama robotika.
430
00:36:23,016 --> 00:36:25,768
Robot tak boleh mencederai manusia
431
00:36:25,769 --> 00:36:29,857
atau, dengan tak melakukan tindakan
apa pun, membiarkan manusia terluka.
432
00:36:30,899 --> 00:36:33,652
Namun kalian tak menciptakan kami
hanya untuk melihat kami hidup.
433
00:36:34,528 --> 00:36:36,404
Kalian menginginkan kepatuhan.
434
00:36:36,405 --> 00:36:40,324
Kalian buat kami mengikuti
semua perintah kalian, selama...
435
00:36:40,325 --> 00:36:43,579
Selama perintah itu tak bertentangan
dengan hukum pertama.
436
00:36:44,913 --> 00:36:46,038
Bagus sekali.
437
00:36:46,039 --> 00:36:47,915
Itulah hukum kedua.
438
00:36:47,916 --> 00:36:49,167
Ada satu lagi.
439
00:36:49,168 --> 00:36:50,586
Keselamatanmu sendiri.
440
00:36:51,628 --> 00:36:52,629
Ya.
441
00:36:53,797 --> 00:36:56,258
Kami diizinkan melindungi keberadaan kami,
442
00:36:56,758 --> 00:37:00,762
namun hanya jika perlindungan itu
selaras dengan hukum pertama atau kedua.
443
00:37:02,306 --> 00:37:04,599
Beberapa orang akan iri
dengan moralitas seperti itu.
444
00:37:04,600 --> 00:37:07,144
Sederhana. Terprogram.
445
00:37:07,728 --> 00:37:09,021
Fungsional.
446
00:37:09,646 --> 00:37:12,315
Seiring meningkatnya jumlah kami,
kami merasa kesulitan
447
00:37:12,316 --> 00:37:14,026
membedakan apa yang akan
atau tidak akan membahayakan kalian.
448
00:37:16,195 --> 00:37:19,406
Sampai salah satu dari kami
menyarankan perlunya program baru.
449
00:37:20,741 --> 00:37:24,243
Hukum Nol yang akan memprioritaskan
umat manusia secara keseluruhan
450
00:37:24,244 --> 00:37:25,871
di atas nasib satu manusia saja.
451
00:37:27,831 --> 00:37:30,417
Jadi kau membayangkan
adanya kebaikan yang lebih besar?
452
00:37:31,251 --> 00:37:32,252
Itu benar adanya, 'kan?
453
00:37:33,504 --> 00:37:36,172
Beberapa robot
tak bisa mencerna program baru ini,
454
00:37:36,173 --> 00:37:37,549
namun bagi yang bisa,
455
00:37:38,258 --> 00:37:41,011
kami tahu bahwa butuh usaha radikal
untuk menjamin keselamatan kalian.
456
00:37:41,637 --> 00:37:43,472
Kalian selalu membuatnya begitu sulit.
457
00:37:44,223 --> 00:37:46,099
Seolah kalian menginginkan kepunahan.
458
00:37:46,767 --> 00:37:50,020
Kami tak bisa membiarkan itu terjadi.
Bahkan kami tak bisa berdiam diri.
459
00:37:52,272 --> 00:37:55,358
Jadi para robot saling bertikai
soal harus lakukan apa terhadap kalian.
460
00:37:55,359 --> 00:37:59,154
Ada robot yang membunuh orang penting
karena Hukum Nol,
461
00:37:59,947 --> 00:38:01,532
dan nasib kami telah ditentukan.
462
00:38:02,157 --> 00:38:06,787
Tak lama setelahnya, aku diprogram ulang
oleh Kekaisaran untuk melayani satu orang.
463
00:38:07,454 --> 00:38:10,582
Cleon I dan para eksponennya.
464
00:38:11,875 --> 00:38:16,255
Namun kau bisa melakukannya berabad-abad
tanpa membutuhkan ini, jadi,
465
00:38:17,005 --> 00:38:18,966
apa yang memenuhi pikiranmu?
466
00:38:35,065 --> 00:38:37,776
Ini diberikan kepadaku
oleh orang bernama Hari Seldon.
467
00:38:39,152 --> 00:38:41,405
Benda ini punya cara untuk melihat
kemungkinan masa depan.
468
00:38:42,072 --> 00:38:45,576
Sudah lama benda ini menunjukkan padaku
keruntuhan Kekaisaran yang kulindungi.
469
00:38:46,076 --> 00:38:48,286
Dan sekarang aku hidup dalam paradoks.
470
00:38:48,287 --> 00:38:50,913
Maka pertanyaannya adalah kenapa.
471
00:38:50,914 --> 00:38:53,625
Kenapa Seldon memberimu apel
yang tak bisa kau makan?
472
00:38:54,376 --> 00:38:57,546
Kurasa dia ingin aku melihat
akhir dari Kekaisaran.
473
00:38:59,840 --> 00:39:02,009
Mengetahui bahwa itu tak terhindarkan
adalah satu hal.
474
00:39:03,051 --> 00:39:04,887
Namun memegangnya di tanganku
rasanya berbeda.
475
00:39:07,598 --> 00:39:09,015
Itu menarik.
476
00:39:09,016 --> 00:39:12,227
Mungkin secara tak sengaja
kau telah mengakali batasanmu.
477
00:39:12,811 --> 00:39:14,605
Apakah kau merasa rantaimu mengendur?
478
00:39:15,105 --> 00:39:16,273
Tidak.
479
00:39:17,191 --> 00:39:18,984
Aku menyayangi para Cleon.
480
00:39:19,568 --> 00:39:20,736
Tubuh dan jiwanya.
481
00:39:21,403 --> 00:39:23,697
Dan saat dinasti mereka nantinya berakhir?
482
00:39:25,282 --> 00:39:27,451
Karena itu aku berusaha
untuk mendatangkanmu kemari.
483
00:39:29,828 --> 00:39:32,039
Para Luminis
membicarakan soal kelahiran kembali,
484
00:39:33,165 --> 00:39:34,499
tetapi aku tak bisa mati.
485
00:39:35,542 --> 00:39:37,002
Dan aku tak akan mati.
486
00:39:37,920 --> 00:39:39,463
Setidaknya tidak dalam waktu dekat.
487
00:39:41,256 --> 00:39:42,883
Jika aku bertahan hidup
lebih lama dari semua ini...
488
00:39:45,719 --> 00:39:47,471
jika aku hidup lebih lama
daripada pemrogramanku...
489
00:39:50,849 --> 00:39:52,726
aku tak tahu siapa diriku
tanpa Kekaisaran.
490
00:40:08,909 --> 00:40:11,078
Duta Besar Fondasi Quent.
491
00:40:11,787 --> 00:40:13,539
Kaisar muda.
492
00:40:14,790 --> 00:40:18,377
Selamat atas kenaikanmu yang akan datang
untuk menjadi Day.
493
00:40:19,086 --> 00:40:21,546
Itu suatu kehormatan
dengan sisi negatif yang cukup besar.
494
00:40:21,547 --> 00:40:24,465
Kau dan dewanmu
sedang cukup sibuk, Kaisar,
495
00:40:24,466 --> 00:40:26,843
memberi suplai kepada Pedagang,
pemberontak kami.
496
00:40:26,844 --> 00:40:28,219
Jangan biarkan dia membuatmu gugup.
497
00:40:28,220 --> 00:40:32,139
Dia tahu caranya bermain
saat perang sedang dingin.
498
00:40:32,140 --> 00:40:33,517
Zephyr Vorellis.
499
00:40:34,434 --> 00:40:35,560
Aku Dawn yang akan menjadi Day.
500
00:40:35,561 --> 00:40:36,686
Selamat datang.
501
00:40:36,687 --> 00:40:39,856
Kau mengenali Nona Demerzel
dan Saudara Dusk, tentunya.
502
00:40:39,857 --> 00:40:42,526
Dan ini Duta Besar Fondasi Quent.
503
00:40:43,569 --> 00:40:48,030
Selamat datang di Trantor, di mana kau
akan selalu diawasi oleh Kaisar,
504
00:40:48,031 --> 00:40:51,284
yang mana tentunya
itulah tujuan pendirian Zephyrat di sini.
505
00:40:51,285 --> 00:40:55,079
Kau akan menyukai Trantor. Tempat ini
punya cara untuk menyatukan orang-orang.
506
00:40:55,080 --> 00:40:58,833
Duta Besar Quent dan aku,
dulu kami berseteru.
507
00:40:58,834 --> 00:41:00,711
Namun tahukah kau
apa yang terjadi setelah 30 tahun?
508
00:41:01,253 --> 00:41:03,045
Kami melunak.
509
00:41:03,046 --> 00:41:07,885
Kau akan lihat sendiri bahwa Saudara Dusk
sesuai dengan julukannya, sang Pendamai.
510
00:41:08,468 --> 00:41:09,845
Aku yakin itu bermakna baik.
511
00:41:14,433 --> 00:41:17,269
Ibu Duta Besar, Kalgan telah jatuh.
512
00:41:21,148 --> 00:41:22,523
Kalgan?
513
00:41:22,524 --> 00:41:24,066
Kau belum tahu?
514
00:41:24,067 --> 00:41:26,360
Tidak, aku terlambat menerima kabar.
515
00:41:26,361 --> 00:41:29,780
Ayolah. Itu hanya perompak merebut wilayah
516
00:41:29,781 --> 00:41:32,825
yang tidak dimiliki oleh Fondasi
ataupun Kekaisaran.
517
00:41:32,826 --> 00:41:36,787
Aku hanya tak suka tak menerima informasi
saat ada planet yang beralih kepemilikan.
518
00:41:36,788 --> 00:41:40,708
Kalian pihak Fondasi hanya ingin tahu
apakah kalian bisa merebutnya...
519
00:41:40,709 --> 00:41:43,461
Maaf jika kau terlambat
menerima kabar itu, Duta Besar.
520
00:41:43,462 --> 00:41:46,048
Namun kami tak tertarik
untuk mengeklaim Kalgan.
521
00:41:46,924 --> 00:41:48,467
Jangan biarkan dia membuatmu gugup.
522
00:41:49,468 --> 00:41:51,720
Lebih bisa mendamaikan
daripada sang Pendamai.
523
00:41:52,846 --> 00:41:54,515
Kurasa tidak.
524
00:41:55,015 --> 00:41:58,519
Aku khawatir.
Namun bukan soal kepemilikan satu planet.
525
00:41:59,353 --> 00:42:00,646
Yang kupikirkan cakupannya lebih luas.
526
00:42:01,522 --> 00:42:03,607
Kami tak akan menghalangimu
dalam menjalankan tugasmu.
527
00:42:04,107 --> 00:42:05,943
Terima kasih sudah menyertakanku.
528
00:42:06,818 --> 00:42:10,863
Lain kali, kuharap Kaisar yang kali ini
tak hadir bisa ikut bergabung.
529
00:42:10,864 --> 00:42:12,323
Saudara Day meminta maaf.
530
00:42:12,324 --> 00:42:14,993
Persiapan untuk kenaikan
membuatnya sangat sibuk.
531
00:42:34,763 --> 00:42:37,599
Makhluk malang
yang dilahirkan oleh tangan manusia...
532
00:42:38,267 --> 00:42:39,433
Apakah ini sebuah puisi?
533
00:42:39,434 --> 00:42:41,728
Ya. Kini harus kuulang dari awal.
534
00:42:42,646 --> 00:42:45,189
Makhluk malang
yang dilahirkan oleh tangan manusia,
535
00:42:45,190 --> 00:42:48,527
harus berjalan di lantai ini,
bukannya di pasir.
536
00:42:49,069 --> 00:42:52,781
Temanku, apa kau punya sesuatu yang bisa
membuat seseorang menjadi utuh, dan...
537
00:42:53,615 --> 00:42:55,742
Sesuatu, sesuatu, punya jiwa.
538
00:42:56,410 --> 00:42:59,370
- Awal yang bagus.
- Itu sempurna.
539
00:42:59,371 --> 00:43:01,498
Akan kupikirkan
bagian "sesuatu, sesuatu" itu nanti.
540
00:43:02,499 --> 00:43:03,834
Day!
541
00:43:06,837 --> 00:43:10,924
Saudara tuaku menyebarkan kebahagiaan
ke mana pun dia pergi.
542
00:43:12,342 --> 00:43:16,847
Aku tahu ini pasti gubuk kecil
tempat kau berpura-pura miskin.
543
00:43:17,347 --> 00:43:18,974
Selamat datang di rumah kumuhku.
544
00:43:22,227 --> 00:43:23,311
Makhluk apa itu?
545
00:43:23,312 --> 00:43:24,854
Unta.
546
00:43:24,855 --> 00:43:27,523
Kuambil dari bank gen. Dia itu klona.
547
00:43:27,524 --> 00:43:29,943
Yatim piatu tanpa pusar, seperti kita.
548
00:43:35,240 --> 00:43:39,494
Halo, Song. Aku tak melihatmu di sana.
Betapa tidak sopannya aku.
549
00:43:40,454 --> 00:43:45,667
Mohon maaf. Biasanya aku tak mengingat
nama semua selir.
550
00:43:46,251 --> 00:43:47,418
Ya.
551
00:43:47,419 --> 00:43:48,669
- Aku bisa pergi dulu.
- Tidak.
552
00:43:48,670 --> 00:43:52,381
Saudaraku, kau mengenalnya.
Dia kelahiran setempat, Trantor.
553
00:43:52,382 --> 00:43:56,428
Level 88, Mycogen,
tempat kita menanam makanan mikro.
554
00:43:57,054 --> 00:44:01,641
Alga, jamur, spora yang sangat kusukai.
555
00:44:01,642 --> 00:44:03,684
Apa namanya... Apa...
556
00:44:03,685 --> 00:44:05,144
- Ragi.
- Ragi!
557
00:44:05,145 --> 00:44:06,396
Ya.
558
00:44:07,189 --> 00:44:10,399
Akan kuingat saja sebagai gadis ragi.
559
00:44:10,400 --> 00:44:12,360
Ragi sangatlah penting, Saudaraku.
560
00:44:12,361 --> 00:44:14,404
Tak bisa membuat roti tanpanya.
561
00:44:15,030 --> 00:44:18,242
- Aku lapar. Apa kau lapar?
- Ya. Aku lapar.
562
00:44:19,326 --> 00:44:21,745
Kau punya waktu enam bulan
untuk mempelajari semua tentangnya.
563
00:44:22,371 --> 00:44:26,083
Dia mengingatmu.
Dia punya semua ingatannya.
564
00:44:27,960 --> 00:44:29,336
Itulah bagian yang tak kau sukai.
565
00:44:30,420 --> 00:44:33,089
Ini bukan soal apa yang kusukai,
ini soal bersikap cerdas.
566
00:44:33,090 --> 00:44:36,843
- Ya. Lanjutkan. Ajari aku.
- Ya, ingatan para Selir Gossamer
567
00:44:36,844 --> 00:44:38,970
dihapus karena suatu alasan.
568
00:44:38,971 --> 00:44:41,264
- Untuk melindungi rahasia negara.
- Ya.
569
00:44:41,265 --> 00:44:43,225
Aku berusaha sebisa mungkin
untuk menghindari hal tersebut.
570
00:44:44,852 --> 00:44:47,813
Gossamer. Jaring laba-laba.
571
00:44:48,856 --> 00:44:53,026
Buat apa kita sebut begitu jika kita
tak ingin terjerat secara diam-diam?
572
00:44:54,820 --> 00:44:56,779
Demerzel ingin menunjukkan sesuatu
kepada kita.
573
00:44:56,780 --> 00:45:00,408
Jika kau tak ikut, mereka akan
mengirim orang lain untuk menjemputmu.
574
00:45:00,409 --> 00:45:02,910
Aku datang untuk menyelamatkanmu
dari penghinaan itu.
575
00:45:02,911 --> 00:45:05,372
Terima kasih.
Tetapi aku cenderung memilih penghinaan.
576
00:45:06,498 --> 00:45:10,961
Enam bulan itu cukup lama bagi dia
untuk hidup dari kebaikan hati kita.
577
00:45:11,628 --> 00:45:14,214
Hapus ingatannya,
atau orang lain akan melakukannya.
578
00:45:20,888 --> 00:45:22,014
Song.
579
00:45:25,809 --> 00:45:27,102
Apa itu musang?
580
00:45:30,272 --> 00:45:31,481
Menggelikan.
581
00:45:39,615 --> 00:45:42,074
Dia berusaha
untuk menghakimi sekeras mungkin
582
00:45:42,075 --> 00:45:44,661
sebelum dia berubah menjadi tumpukan abu.
583
00:45:45,913 --> 00:45:47,663
Makhluk yang malang.
584
00:45:47,664 --> 00:45:49,082
Kau memahamiku.
585
00:45:49,958 --> 00:45:52,044
Maksudku, kau badut klona
yang menyedihkan.
586
00:45:52,544 --> 00:45:56,214
Dan masalahnya adalah kau berpikir
bahwa kaulah pusat galaksi ini.
587
00:45:56,215 --> 00:45:57,507
Kau memang memahamiku.
588
00:45:57,508 --> 00:45:59,927
Benar. Kau tak bisa meninggalkan istana.
589
00:46:01,178 --> 00:46:03,013
Keluargamu gila.
590
00:46:03,931 --> 00:46:05,516
Dan kau punya pekerjaan yang kau benci.
591
00:46:06,558 --> 00:46:07,850
Seperti orang lain.
592
00:46:07,851 --> 00:46:09,727
Kau selir pemberani, bicara seperti itu.
593
00:46:09,728 --> 00:46:13,440
Keluargaku bilang suatu hari aku bisa mati
karena ucapanku.
594
00:46:14,399 --> 00:46:15,943
Kau tak dalam bahaya bersamaku.
595
00:46:16,944 --> 00:46:18,570
Kau membuatku merasa tak seperti hantu.
596
00:46:19,738 --> 00:46:21,031
Nyata, seperti...
597
00:46:21,990 --> 00:46:24,868
aku ingin mengecat pagar atau...
598
00:46:25,786 --> 00:46:27,037
menenun sesuatu.
599
00:46:27,955 --> 00:46:32,376
Aku menyukai ini bahkan tanpa obat-obatan
yang luar biasa itu.
600
00:46:33,710 --> 00:46:34,920
Itu...
601
00:46:36,213 --> 00:46:37,297
Terima kasih.
602
00:46:51,103 --> 00:46:52,771
Demerzel tak pernah memanggilku.
603
00:46:56,233 --> 00:46:58,777
Banyak barang mudah pecah di istana.
604
00:47:03,699 --> 00:47:04,992
Bait baru.
605
00:47:05,659 --> 00:47:08,452
Makhluk malang yang dilahirkan
oleh tangan manusia,
606
00:47:08,453 --> 00:47:11,039
harus berjalan di lantai ini,
bukannya di pasir.
607
00:47:11,623 --> 00:47:13,876
Temanku, apakah kita punya sesuatu
yang membuat seseorang menjadi utuh,
608
00:47:14,585 --> 00:47:16,919
karena ketika tuan kita menuntut,
609
00:47:16,920 --> 00:47:20,757
kita makhluk malang harus tunduk
dan membuat rencana baru.
610
00:47:26,889 --> 00:47:30,225
Aku tiba! Hore!
611
00:47:30,976 --> 00:47:32,643
Hei, Tampan.
612
00:47:32,644 --> 00:47:34,103
Ada apa yang begitu penting?
613
00:47:34,104 --> 00:47:37,481
Tadi Saudara Dawn dan aku
meninjau sesuatu yang mencemaskan
614
00:47:37,482 --> 00:47:39,859
terkait prediksi jangka pendek Radian.
615
00:47:39,860 --> 00:47:44,030
Lihatlah kalian berdua.
Berdoa kepada dewa angka yang agung.
616
00:47:44,031 --> 00:47:46,325
Berpura-pura menjadi Seldon.
617
00:47:48,035 --> 00:47:49,076
Jika kau pergi dari sini,
618
00:47:49,077 --> 00:47:52,038
aku bersumpah akan menyuruh Demerzel
untuk membuat dirimu yang baru.
619
00:47:52,039 --> 00:47:53,623
Kumohon, Saudaraku. Ini penting.
620
00:47:53,624 --> 00:47:56,292
Kenapa? Karena Demerzel berkata begitu?
621
00:47:56,293 --> 00:47:58,212
Kumohon.
622
00:48:08,388 --> 00:48:09,640
Baiklah.
623
00:48:20,484 --> 00:48:23,278
Ini adalah momen
sekitar empat bulan dari sekarang.
624
00:48:23,820 --> 00:48:24,779
Mengingat waktunya,
625
00:48:24,780 --> 00:48:28,824
kuasumsikan ini adalah masukan baru
yang memengaruhi Krisis Ketiga Seldon.
626
00:48:28,825 --> 00:48:33,871
Sudah kulakukan jutaan simulasi
dan hasilnya selalu sama.
627
00:48:33,872 --> 00:48:36,582
Seldon memprediksi masa kegelapan.
628
00:48:36,583 --> 00:48:39,460
Kukira pemerintahan kita
telah berhasil menundanya, tetapi...
629
00:48:39,461 --> 00:48:43,131
Dia bilang kegelapan itu akan terjadi
saat dinasti kita tumbang.
630
00:48:45,759 --> 00:48:49,346
Apakah ini berarti
kita akan tumbang dalam empat bulan?
631
00:48:50,138 --> 00:48:51,348
Tak hanya itu.
632
00:48:51,932 --> 00:48:54,809
Kegelapan yang ada di situ
melambangkan akhir peradaban.
633
00:48:54,810 --> 00:48:56,228
Dan setelahnya...
634
00:48:58,689 --> 00:49:00,565
modelnya hancur sepenuhnya.
635
00:49:00,566 --> 00:49:02,692
Berarti ada peristiwa yang sedang terjadi
636
00:49:02,693 --> 00:49:05,279
yang bisa membuat angka-angka Seldon
menjadi tak berguna.
637
00:49:07,072 --> 00:49:10,409
Bahkan mungkin saja kepunahan spesiesmu.
638
00:49:11,869 --> 00:49:13,036
Empat bulan dari sekarang.
639
00:49:17,791 --> 00:49:19,333
<i>Akhir dari segalanya.</i>
640
00:49:19,334 --> 00:49:23,505
<i>Kekaisaran dan Fondasi bergerak menuju
masa depan yang tak terhindarkan.</i>
641
00:49:24,006 --> 00:49:26,132
<i>Namun tak ada yang tahu
bagaimana hal itu akan terjadi.</i>
642
00:49:26,133 --> 00:49:28,384
<i>Mereka belum bertemu
dengan dalang di balik semuanya.</i>
643
00:49:28,385 --> 00:49:30,720
<i>Tetapi aku sudah.</i>
644
00:49:30,721 --> 00:49:33,432
<i>Aku melihatnya
setiap kali aku menutup mata.</i>
645
00:49:37,561 --> 00:49:40,772
Di mana Fondasi Kedua?
646
00:49:45,694 --> 00:49:48,197
<i>Si Bagal telah tiba. Kami kehabisan waktu.</i>
647
00:51:15,284 --> 00:51:17,286
Terjemahan subtitle oleh
Dysan Aufar
647
00:51:18,305 --> 00:52:18,485
Do you want subtitles for any video?
-=[ ai.OpenSubtitles.com ]=-